Remote VNC Via Speedy & Mikrotik
Diposkan oleh wahana di 18:49
Pasti anda sekalian sudah pernah mendengar VNC, VNC merupakan sebuah program yang bisa melakukan remote desktop dari mana saja.
Sekarang kita akan membahas bagaimana cara melakukan remote desktop dari luar jaringan warnet yang menggunakan Speedy dan mikrotik sebagai routernya.
Skenario yang akan kita lakukan adalah sbb:
IP untuk masing-masing host
Langkah-langkah setting.
pertama kita akan mengatur ip forward di modem speedy yang akan mengarahkan port 5900 dari luar jaringan akan masuk ke mikrotik
Setting diatas sudah mengarahkan bila ada request ke port 5900 maka akan diarahkan ke mikrotik, selanjutnya kita akan mengarahkan port tersebut menuju komputer yang akan di remote, settingnya adalah sbb :
Sekarang kita akan membahas bagaimana cara melakukan remote desktop dari luar jaringan warnet yang menggunakan Speedy dan mikrotik sebagai routernya.
Skenario yang akan kita lakukan adalah sbb:
IP untuk masing-masing host
- Ip VNC Server : 192.168.2.3
- IP mikrotik : 192.168.1.2
- IP modem : 192.168.1.1
- IP Public speedy : 125.2.3.4
Langkah-langkah setting.
pertama kita akan mengatur ip forward di modem speedy yang akan mengarahkan port 5900 dari luar jaringan akan masuk ke mikrotik
- Masuk ke admin modem dengan ip 192.168.1.1
- Pilih menu Advance Setup –> NAT –> Virtual Server
- Setting Virtual Server sbb
- Rule index = 1 (kalau sudah isi di 1 gunakan yang lain)
- Application = VNC
- Protocol = ALL
- Start Port Number = 5900
- End Port Number = 5900
- Local IP Address = 192.168.1.2 (IP mikrotik yang mengarah ke Modem bukan yang ke lokal)
Setting diatas sudah mengarahkan bila ada request ke port 5900 maka akan diarahkan ke mikrotik, selanjutnya kita akan mengarahkan port tersebut menuju komputer yang akan di remote, settingnya adalah sbb :
- Masuk ke Mikrotik dengan menggunakan winbox atau terserah anda pakai apa
- Lakukan forward port dengan menggunakan IP – Firewall – NAT dengan setting sbb :
ip firewall nat add action=dst-nat chain=dstnat comment=”" disabled=no dst-address=192.168.1.2 dst-port=5900 protocol=tcp to-addresses=192.168.2.3 to-ports=5900
- Ganti yang di bold dengan IP dan port anda
- Jadi yang dilakukan pada script di atas adalah apabila ada request dengan tujuan 192.168.1.2 dengan port 5900 maka akan diarahkan ke ip192.168.2.3 (IP server VNC) dengan port 5900
Apabila anda sudah melakukan setting diatas dengan benar, maka anda bisa melakukan remote desktop melalui VNC Viewer dengan memasukan IP public dari Speedy pada kasus ini adalah 125.3.4.5,setelah itu akan diminta password dan akan muncul desktop yang anda remote.
Semoga bisa bermanfaat.
apabila ada yang kurang jelas bisa contact us
Sumber : Andyangkasa
Semoga bisa bermanfaat.
apabila ada yang kurang jelas bisa contact us
Sumber : Andyangkasa
Tidak ada komentar:
Posting Komentar