Seperti tulis pak Budi Rahardjo, Selebritis IT dan Wordpress, baru-baru ini tentang pertanyaan kenapa dia tidak masuk BOTD (100 blog teratas Wordpress hari ini) rangking Wordpress bukan segalanya.
Saya sebelumnya juga berpendapat begitu. Memang masuk dalam BOTD (Blog Of The Day) cukup membanggakan. Artinya tulisan kita dibaca banyak orang. Namun itu bukan nomor satu.
Menurut saya yang terpenting adalah memberikan informasi yang penting baik menurut perspektif agama, bangsa, atau pribadi. Informasi sebaiknya yang terkait dengan minat para pembaca. Tidak simpang-siur atau terlalu “campur-sari”
Oleh sebab itu saya selain membuat satu blog pribadi agusnizami.wordpress.com yang berisi kisah penting pribadi saya (tapi tidak penting buat orang lain), juga membuat blog terpisah seperti syiarislam.wordpress.com untuk belajar agama Islam, infoindonesia.wordpress.com untuk informasi penting tentang Indonesia, dan juga capresindonesia.wordpress.com untuk informasi calon presiden Indonesia. Selain itu saya juga mengelola satu situs yang sedikit “bergengsi” karena pakai domain sendiri: media-islam.or.id
Dengan banyaknya blog-blog tersebut tentu saja lalu-lintas dan jumlah hit pun akan berkurang karena terbagi ke banyak blog. Tapi sekali lagi rangking itu bukan nomor satu. Yang penting pengunjung kita bisa mendapat informasi sesuai dengan apa yang mereka inginkan. Kalau saya campur semua dalam satu blog, kan lucu jika ada yang ingin belajar Islam tapi harus memilah-milahnya dari informasi lain seperti tentang BBM atau beras. Begitu pula sebaliknya.
Kemudian sebisa mungkin informasi yang kita sampaikan itu benar-benar penting. Bukan sekedar ikut-ikutan isyu yang populer tapi kurang bermanfaat.
Misalnya ketika yang lain heboh menulis soal ayat-ayat Cinta, saya lebih memilih menulis kenaikan harga pangan. Ketika yang lain menulis tentang SMS Santet, saya lebih memilih menulis ”Tak Ada Subsidi BBM” di infoindonsia.wordpress.com
Rumus Sistem Ranking Wordpress pun sepertinya mengalami perubahan sehingga blog pak Budi yang biasanya menempati ranking 3 besar akhirnya terlempar dari 100 besar. Kumulatif hits yang 1 juta lebih sepertinya tidak dihitung lagi. Yang berperan adalah jumlah hits per hari itu.
Berikut beberapa keanehan seperti ketika 2 blog wordpress saya, infoindonesia dan agusnizami mengapit blog pak Budi di ranking 16 dan 19 (pak Budi di 17). Ketika itu saya menulis ”Tabel Simulasi Harga BBM di Indonesia” dan ” Alhamdulillah Kartun Saya “Gaza: The New Holocaust” Dimuat di Iran Cartoon”
Ketika menulis tentang ” Download File Presentasi "Tak Ada Subsidi BBM” InfoIndonesia melejit jadi rangking 1 dari tanggal 14 Mei 2008 hingga saat ini (tanggal 15 Mei).
Tapi seandainya rangking itu turun atau keluar dari BOTD, biar saja. Jangan memaksakan diri untuk terus menulis hal-hal yang populer tapi tak ada manfaatnya. Kalau di BOTD terus juga nanti rasanya sudah kurang nikmat lagi. Ibarat makan daging, kalau makan daging terus-terusan bosan juga toh...:) Keluar dari BOTD justru bisa menambah nilai kita seperti rendah hati dan mengikis kesombongan.
Memiliki Blog ini seperti memiliki media dengan biaya yang nyaris gratis...:)
sepakat,
BalasHapusbukan segala-galanya.. menulis adalah kenikmatan yang tak ternilai harganya..
membaginya ibarat senyuman yang terpancar.. meski kadang tidak semua orang siap diberi senyum.. apalagi yang habis bayar hutang atau kehilangan uang :D
begitupun tulisan..
salamhangat
berbagi cerita..
iyap bukan segalanya...banyak yg membenci malah BOTD itu...
BalasHapustapi saya tetap selalu jalan2 ke BOTD cuman liat2 tulisan2 yg banyak di baca yg tentunya bukan HOAX :D
Setuju. Konten menarik tetapi tidak memberi manfaat bagi banyak orang yang membaca tentu tidak sebanding dengan konten informatif yang memberi manfaat bagi sedikit pembaca yang tercerahkan :)
BalasHapusSalam.
menulis adalah suatu yg penting untuk kita
BalasHapussetuju pak Agus yg penting bermanfaat :) salam sukses
BalasHapus