Senin, 28 September 2009

Mengurut Tulang Keseleo, Patah, Mengsol di Haji Na'im Cilandak

Kalau keseleo atau mungkin tulang mengsol (bergeser) dari tempatnya, biasanya saya pergi ke Haji Nai’im di Cilandak. Setelah diurut-urut selama 15 menit biasanya sembuh. Kelemahannya adalah tidak ada obat bius/pengurang rasa sakit. Jadi kalau bukan tipe orang Indian yang bisa menahan rasa sakit, bisa-bisa orang yang diurut itu mengaduh-aduh dan suaranya memenuhi seluruh ruangan…:)



Selain itu juga untuk yang parah seperti patah tulang atau mengsol dan harus digips/diperban selama 3 hari, biasanya gatal luar biasa sehingga mertua saya sampai membuka perbannya dan memilih mengsol ketimbang harus menahan rasa gatal. Mungkin harus diberi balsem dulu sebelum diperban dan minum CTM barangkali agar rasa gatalnya hilang.


Reuni Alumni SDN Cipinang Cempedak 02 Ptg Angkatan 1974

Toni, Wangki, Aat, dan Didi


Alhamdulillah setelah 30 tahun tidak pernah berkumpul (paling ketemu sama 2-3 orang saja), akhirnya kami bertujuh dari SDN Cipinang Cempedak 02 Petang dan 01 Pagi dapat berkumpul bersama lagi di rumah saya.


Acara berlangsung tanggal 26 September 2009 dari jam 11 hingga jam 14. Kami semua menikmati Soto Mie dan juga Somay sambil ngalor ngidul bicara tentang masa lalu dan keadaan kami sekarang.


Selasa, 15 September 2009

Buka Puasa Bersama Anak Yatim

Puasa Ramadhan 1430 Hijriyah ini saya mengalami 2 buka puasa bersama yang sangat kontras satu dengan yang lainnya.


Buka Puasa pertama bersama perkumpulan Pengusaha Muslim diadakan di Masjid Hidayatullah di jalan Cipinang Cempedak I Jakarta Timur. Di sana kami buka puasa bersama 150 anak yatim beserta pimpinan Hidayatullah dan Ikhwanul Jannah.


Menghindari Korban Tewas/Pingsan dalam Pembagian Zakat

Pingsan Berebut ZakatSikap para Dermawan Kaya yang membagikan zakatnya di rumahnya sendiri hingga ribuan orang miskin terpaksa antri dan berebut tidak jarang mengakibatkan jatuhnya korban. Di Pasuruan 21 orang tewas di antaranya ibu-ibu dan anak-anak yang terinjak-injak ribuan orang yang berebut zakat. Di Pakistan baru-baru ini juga 19 orang tewas.



Akibatnya niat baik untuk membantu fakir miskin, hasilnya berubah jadi mencelakai bahkan menewaskan fakir miskin yang terinjak-injak ribuan orang yang saling berebut.